Kamis, 15 Agustus 2019

Materi Ajar Jum'at 16 Agustus 2019

Hari/ tanggal                                       : Jum'at / 16 Agustus 2019
Kelas                                                   : 2B
Tema/ Subtema/Pembelajaran            : 2 ( Bermain di Lingkunganku)/ 1 ( Bermain di Lingkungan Rumah)/5&6
Alat peraga                                          : Lagu, Gambar, Balon


MATERI AJAR



Bahasa Indonesia
1.      Membaca teks percakapan kemudian menjawab pertanyaan dari teks percakapan tentang udara dan teks bacaan tentang Wujud benda.
2.      Melakukan kegiatan mengenali sifat udara / benda gas dengan melakukan percobaan meniup balon dan meniup kantong plastik. Membuat tulisan simpulan dari kegiatan mengetahui sifat-sifat benda.
3.      Mendiskusikan makna kata yang terdapat pada teks bacaan Wujud Benda
4.      Membaca puisi tentang wujud benda dan menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan isi puisi.
Contoh:
Meniup Balon
Balon terbuat dari bahan karet.
Karet bersifat lentur dan elastis.
Saat kita meniup balon, udara masuk ke dalam balon.
Balon yang kita tiup akan menggelembung.
Udara akan menekan balon ke segala arah.
Udara merupakan benda gas.
Udara dalam balon akan menyesuaikan dengan bentuk balon.
Begitu juga dengan kantong plastik.
Artinya, bentuk udara mengikuti bentuk wadahnya.
Bagaimana bentuk udara ketika di tiupkan ke balon? Bentuknya sesuai dengan balon
Bagaimana sifat udara? Menempati ruang yang kosonh, bentuknya sesuai dengan wadah nya, menekan ke segala arah.

Wujud Benda

Dilihat dari wujudnya, benda dibedakan menjadi tiga.
Benda padat, cair, gas.
Benda padat adalah benda yang memiliki bentuk dan ukuran yang tetap.
 Contohnya kelereng, batu, dan pensil.


Benda cair adalah benda yang memiliki ukuran yang tetap, tetapi bentuknya berubah-ubah sesuai dengan tempat atau wadahnya.
Contohnya sirup dalam botol, the dalam gelas, dsb.




Sedangkan benda gas adalah benda yang memiliki ukuran dan bentuk yang selalu berubah-ubah sesuai dengan tempat atau wadahnya.
Contohnya udara dalam balon, ban sepeda, kantong plastik yang ditiup.

1.      Makna kata Wujud adalah  rupa dan bentuk yang dapat diraba
2.      Makna kata ukuran adalah  bilangan yang menunjukkan besar satuan ukuran suatu benda
3.      Makna kata padat adalah mempunyai isi dan bentuk yang tetap (tidak cair dan tidak berupa gas)
4.      Makna kata cair adalah seperti air, tidak kental (tidak pekat, tidak beku). Cair juga berarti encer.
5.      Makna kata gas adalah zat ringan yang sifatnya seperti udara (dalam suhu biasa tidak menjadi cair).

 

PKn
1.      Menuliskan contoh sikap menaati aturan dirumah.
Aturan ada di mana-mana. Aturan di rumah, di sekolah, dan di masyarakat. Aturan berguna untuk mengatur kehidupan. Aturan di rumah wajib ditaati oleh semua anggota keluarga. Aturan dalam bermain juga wajib ditaati oleh semua anggota yang ikut dalam permainan. Menaati peraturan di rumah. Membantu orang tua adalah contoh mematuhi aturan di rumah. 

Contoh aturan di rumah yang lain adalah:
1.      Menghormati orang tua
2.      Belajar setiap malam
3.      Menjaga ketertiban dan ketenangan
4.      Rukun dengan sesama anggota keluarga.

Aturan dibuat agar hidup lebih nyaman dan aman.
Jika tidak ada aturan suasana rumah akan menjadi kacau


Contoh menuliskan aturan dirumah:
1.      Bangun pagi pukul 05.00 wib
2.      Setelah bangun merapihkan tempat tidur
3.      Selalu meminta izin ketika bepergian
4.      Dalam bermain tidak boleh lupa waktu
5.      Setelah makan membersihkan meja dan mencuci piring
6.      Pukul 19.00 wib belajar dengan wajin
7.      Maksimal pukul 21.00 wib tidur

Matematika
Menentukan hasil perkalian dengan garis bilangan.
Contoh:
Ara dan Ari masing-masing membawa 3 buah buku. Berapa jumlah buku mereka seluruhnya?



   
Jadi, 2 x 3 = 3 + 3  =  6.
Bila menggunakan garis bilangan kita memperoleh:   



Contoh soal:
Bahasa indonesia:
1.      Makna kata Wujud adalah .....
2.      Makna kata ukuran adalah ......
3.      Makna kata padat adalah ......
4.      Makna kata cair adalah .......
5.      Makna kata gas adalah ....

PKn
1.      Apa akibatnya jika kita tidak mengikutin aturan yang ada di rumah?
2.      Mengapa kita harus mematuhi peraturan?
3.      Sebutkan contoh aturan saat akan bermain ...

Matematika
Kerjakan latihan halaman 34 di buku 2b.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Rabu 30 September 2020

  Hari/Tanggal                              : Rabu 30 September 2020 Kelas                                       : 3 Tema/Subtema/Pembelajar...